Toyota Trust, Dealer Mobil Bekas yang Terjamin dan Berkualitas
Padang, Singgalang
Mobil saat ini tak lagi menjadi kebutuhan sekunder tapi telah menjadi kebutuhan primer. Selain membeli mobil baru, membeli mobil bekas pun juga menjadi pilihan masyarakat.
Membeli mobil bekas pun perlu kehati-hatian dan ketelitian, apalagi jika tidak mengerti mesin dan segala macamnya bisa jadi membeli mobil malah membuat masalah baru karena harus bolak-balik ke bengkel.
Satu unit usaha Toyota Intercom, yaitu Toyota Trust bisa menjadi pilihan masyarakat yang hendak membeli mobil bekas, karena di sini memang khusus menyediakan kendaraan bekas yang terjamin dari segala sisi.
"Toyota Trust merupakan unit bisnis Toyota yang menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin melakukan jual beli mobil bekas semua merek dengan mudah, cepat, aman, transparan, serta memiliki jaminan kualitas," jelas Kepala Cabang Toyota Intercom, Tjen Imanuel, Senin (29/1) di kantornya, Jalan Purus II No.8, Purus, Kecamatan Padang Barat.
Seperti namanya, Toyota Trust menghadirkan mobil bekas yang tak membuat pembelinya was-was. Kepercayaan menjadi hal yang paling penting, sehingga setiap mobil bekas yang dihadirkan di Toyota Trust telah melalui langkah-langkah pemeriksaan.
Tjen mengatakan, Toyota Trust menyediakan mobil bekas yang telah diinspeksi dengan detail di 231 titik inspeksi oleh appraiser yang tersertifikasi dan kendaraan memiliki dokumen yang lengkap dan asli.
"Inspeksi yang jujur dan terbuka," ulasnya.
Selain itu, Toyota Trust juga memberikan garansi bahwa mobil yang dijual tidak pernah terendam banjir dan tidak pernah mengalami tabrakan sehingga kondisi kendaraan terjaga dan tetap prima.
"Toyota Trust bisa menjadi solusi masyarakat yang sedang mencari mobil bekas. Kami menyediakan semua merk, dan dengan kemudahan, transparan, proses cepat, serta jaminan kualitas," katanya.
Tjen juga mengatakan kalau stok mobil bekas yang tersedia di Toyota Trust terdiri dari berbagai macam merk dan variasi yang beragam.
Sejak dibuka Agustus 2023, Tjen juga mengatakan kalau pihaknya bisa menjual hingga 30 unit mobil bekas per bulannya
"Kepercayaan terus meningkat. Selain jual beli mobil bekas, kita juga sediakan tukar tambah. Banyak juga yang tukar tambah mobil bekas ke mobil bekas atau baru TOYOTA, rata rata pergantian biasanya pemakaian tiga sampai lima tahun ," kata Tjen.
Selain juga Toyota Trust melayani pelanggan yang ingin menukar mobilnya dengan mobil Toyota baru. Pelayanan dilakukan satu pintu dengan proses yang mudah dan cepat.
"Ada juga penawaran menarik bagi pelanggan yang ingin melakukan tukar tambah mobil lama dengan mobil baru ini," kata Tjen.
Selain itu, Toyota Trust juga membeli kendaraan bekas dengan harga yang kompetitif. Selain melihat harga pasar, pihaknya juga melihat bagaimana perkembangan harga jual di pesaing mereka.
"Jadi selain menjual dan tukar tambah, kita juga terima beli putus. Dan harga yang kompetitif tetap menjadi kelebihan kami," ungkapnya.
Diketahui, Toyota Trust (Used Car by Intercom) ini diresmikan oleh Anton Jimmy selaku Toyota Astra Motor Market Director, serta Fumitaka Kawashima selaku Toyota Astra Motor Marketing Director, Erwin Angriawan selaku Direktur Toyota Trust (Used Car by Intercom) dan Tjen Imanuel, Branch Manager Toyota Trust (Used Car by Intercom) pada 15 Agustus 2023.
Tjen juga mengatakan, Toyota Trust yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol No.27 Padang ini adalah satu-satunya unit Toyota Trust di Sumatera.
Tjen juga mengatakan, di Toyota Intercom masih terus menghadirkan layanan lengkap, mulai dari penjualan mobil baru, service, sparepart (suku cadang), layanan bengkel bodi dan cat, layanan mobil towing, mobile service, layanan tukar tambah (trade in), jual beli mobil bekas, dan kredit multi guna yang didukung oleh beberapa Perusahaan pembiayaan.
Diketahui, pada 2023 Toyota Intercom berhasil menjual 2.125 Unit mobil dengan kontribusi sebesar 44 persen terhadap penjualan Toyota di Sumatera Barat. Pencapaian ini menjadi pendorong bagi Toyota Intercom untuk dapat memberikan layanan lebih lengkap dan lebih berkualitas untuk dapat menjadi dealer paling inspiratif dan solutif bagi masyarakat. (wy)